Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mekanisme Simpang Siur, Menteri Keuangan BEM FISIP Pusing


Siang itu (22/2), beberapa perwakilan UKM, HMJ dan BEM Fisip Unsoed mengadakan pertemuan untuk membahas perubahan mekanisme keuangan. Mekanisme keuangan yang dimaksud yakni kucuran rupiah untuk UKM dan HMJ yang dikelola Menteri Keuangan BEM melalui rapat anggaran fakultas.

Perubahannya adalah proposal kegiatan UKM dan HMJ dituntut untuk melakukan transparansi dengan menyertakan rincian pos-pos dana. Kemudian, pos yang lebih dari Rp. 1.000.000,00 langsung dikirim oleh fakultas ke rekening terkait, tidak melalui UKM dan HMJ.

Terakhir, rapat anggaran yang biasanya dilakukan tiga bulan sekali kini menjadi dua bulan sekali. “Karena nanti dana kemahasiswaan itu turun satu bulan sekali, turunnya kalo ada kegiatan. Jadi periode rapat anggaran diubah.” Jelas Lia, menteri Keuangan BEM Fisip.

Lia mengaku agak kebingungan dengan peraturan baru mekanisme keuangan ini. “Infonya berubah-ubah, juga nggak jelas” tambahnya.

Menurut Wahyu Indra, sang presiden, perubahan mekanisme ini memang sebenarnya masih simpang siur dari dekanat. “Kita perlu ada kejelasan, misalnya SK (Surat Keputusan) Dikti terkait peraturan ini.” tambah pria berpostur tinggi itu.

Pertemuan ini pun tak selesai sampai disini. Rencananya UKM,HMJ dan BEM akan mengadakan pertemuan dengan pihak Dekanat untuk meminta kejelasan mekanisme keuangan ini dalam minggu ini.(Chx-Mgi)

2 komentar untuk "Mekanisme Simpang Siur, Menteri Keuangan BEM FISIP Pusing"

  1. kiye penting apa????
    nek aku kayane berita model kiye langka hubungane karo politik lohhhhhh
    tapi ya embuh lah mbok aku kur mahasiswa biasa ekstensi tapi ya aku tertarik bae cah unsoed gito loh...................
    kayane isu keuangan unsoed lweih penting deh dibanding isu kaya
    BOPP, asuransi jiwa, motor ilang (kae jane sapa pelakune oknum dalem apa sapah?)

    BalasHapus
  2. Salam,
    Benar memang, pada titik tertentu ada masalah yang lebih besar. Namun rapat anggaran juga bagian proses berpolitikria secara mendasar di kalangan Mahasiswa yang jarang ter ekspose. Kami berusaha menyuguhkan hal tersebut, tanpa terlepas juga tetap mengkritisi perihal Besar BOPP, Asuransi dan lainya di media lain yang sedang dalam prose Indepth Report.

    Terimaksih telah mengingatkan akan banyak hal yang kini mulai terlenakan. Cahunseod gito loh... He, ^_^

    BalasHapus