Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Gudang di Fakultas Biologi Hangus Terbakar

 

Gudang di Fakultas Biologi Hangus Terbakar












Purwokerto, Cahunsoed.com – Rabu (7/8), Kebakaran melanda salah satu  bangunan di Fakultas Biologi Universitas Jenderal Soedirman. Bangunan yang diperuntukan sebagai gudang penyimpanan barang-barang yang sudah tidak terpakai hangus terbakar. Kebakaran terjadi sekitar pukul 15.00 WIB yang bersumber dari arah belakang bangunan tersebut.

 

Salah satu mahasiswa Biologi 2016 yang berada di lokasi, Irda Alifah, mengatakan kebakaran terjadi akibat adanya pembakaran sampah. “Diduga akibat adanya pembakaran sampah di belakang bangunan tersebut. Entah belum dimatikan atau akibat angin yang cukup besar sehingga merembet ke bangunan yang memang didominasi oleh kayu, seperti triplek, bekas jendela, kursi dan lemari yang tidak terpakai,” katanya.

 

Baca juga : https://cahunsoed.com/sungai-meluap-banjir-bandang-terjang-purwokerto/

 

Ia menambahkan bantuan pemadam kebakaran datang saat api sudah mengecil. “Saat melihat api membesar kami segera melapor ke security dan menghubungi pemadam kebakaran. Namun, bantuan pemadam kebakaran datang saat api sudah mengecil,” katanya.

 

Api padam sekitar pukul 15.30 WIB. Akibat kebakaran ini satu ruangan yaitu gudang hangus terbakar dan ruangan yang semula digunakan sebagai Sekretariat BEM Fakultas Biologi mengalami kerusakan pada dinding dan bagian atas.

 

Kapolsek Purwokerto Utara, Sudarsono, mengatakan kerugian atas kebakaran ini sebesar Rp 5 juta. “Kerugian dari kebakaran ini sebesar Rp 5 juta. Nominal ini dihitung dari hangusnya satu bangunan yang terdiri atas kayu-kayu dan beberapa kerusakan pada ruangan sebelahnya,” katanya.

 

Reporter: Arfah Maulidiyah, Erina Meila Hardianti

 

Penulis: Erina Meila Hardianti

 

Editor: Fildzha Rani N


Posting Komentar untuk "Gudang di Fakultas Biologi Hangus Terbakar"