Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Aksi ‘Selebritis’ BEM UNSOED

UNSOED, Cahunsoed- Kamis (26/5), sekelompok mahasiswa yang mengatasnamakan BEM UNSOED (BEM U) dan aliansi BEM Fakultas menggelar unjuk rasa di depan gedung Rektorat. Mereka menuntut dibatalkannya kebijakan Biaya Fasilitas Pendidikan (BFP) yang dianggap memberatkan orangtua mahasiswa baru. Anehnya aksi ini tidak melibatkan seluruh elemen mahasiswa, jadi BEM seperti ‘selebritis’ yang elitis ingin dikenal lewat sorot kamera media. Ditambah hanya secuil massa yang mengikuti aksi tersebut.

“Aksi ini memang mendadak. Cuma dipersiapkan semalam,” ujar korlap aksi Irfan Irianto di lokasi.

Aksi bukan main-main, alias butuh persiapan yang matang. Massa bukan robot yang sekedar bawa poster tuntutan, tapi juga harus tercerdaskan lewat forum-forum diskusi yang panjang. Terlebih aksi massa harus melibatkan seluruh elemen mahasiswa, minimal UKM.  Apa kata dunia, kalau aksi massa pakai sistem kebut semalam dan hanya BEM saja. (MG)

Posting Komentar untuk "Aksi ‘Selebritis’ BEM UNSOED"